Youtube Rewind Makassar: Tren, Reaksi, dan Ekspektasi
Makassar Video"Haiii... Kita lagi di benteng. Sama doi. Sama doi"
![]() |
Puthee (diperankan NisaNiru) dan Doi-nya (Abu) |
Baru di openingnya saja saya sudah cekikikan sendiri hahaha. Banyak na air weh.
Nah, sedangkan doi mukanya kelihatan tidak asyik itu, yang membonceng Nisa itu, si Abu (dari channel Tumming Abu) yang memerankan si Doi-nya Putheee. Kalau kalian pernah nonton film Uang Panai, pasti kalian kenal sama doi.
![]() |
Nisa Unboxing tombol Youtube Rewind |
Hm, kalau yang sekelas Tumming Abu saja ikut di Youtube Rewind Makassar, kalian tahu ini video dibikinnya tidak main-main.
![]() |
Abu (dari Tumming Abu) memegang tombol Youtube Rewind |
Suasana berubah saat si Nisa "Putheee" melihat sebuah kotak misterius di belakangnya. Begitu di-unboxing, isinya sebuah tombol rewind berwarna merah khas Youtube Rewind.
Makassar Creators mempersembahkan: Youtube Rewind Makassar - Humanity.
*prok prok prok*
Confetti mana confetti?
***
Pertama, kita diajak makan Samyang sama Fadel Austin. Di seberang mejanya, Wayan Indah kelihatan serius menikmati semangkok Coto Makassar lengkap sama ketupat-ketupatnya. Kakinya sudah naik satu ke kursi itu saking seriusnya. Melihat kenikmatan itu, Saya jadi bermimpi jika suatu hari, kalau saya dipanggil terlibat di Youtube Rewind Makassar, saya akan menawarkan diri untuk memerankan adegan makan coto juga.
Fix Resolusi 2017: makan coto di Youtube Rewind Makassar.
Kamera kemudian zoom - out, sekarang kita sudah di dalam bus dengan supir yang ugal-ugalan. Hayo, kalian pasti tahu referensi adegan ini dari mana. Duh, semua penumpang jadi heboh-seheboh-hebohnya. Audio dan musiknya juga menambah seru, yah meskipun pak supir harus nabrak pada akhirnya. Cekitttt bum!
Kemudian, kita sampai ke anjungan Pantai Losari. Iksan Bangsawan menjelma jadi aktivis flat earth. Sampai dia menabrak Hardipapsq yang berujung perdebatan bumi datar vs bumi bulat. Sudah, kita tinggalkan saja mereka berdua berdebat dengan tenang. Mending kita ikut yang lain cari Pikachu. Mumpung banyak yang bakar incense. Gotta catch 'em all!
![]() |
Bumi bulat vs Bumi datar |
Sewaktu game Pokemon GO rilis, Anjungan Pantai Losari memang disulap menjadi spot pencarian Pokemon, apalagi pas malam hari. Saat malam tiba, Pantai Losari akan penuh dengan pemuda-pemuda pencari Pokemon langka. Mereka akan memenuhi Pantai Losari sampai jam 4 subuh. Iya, Pokemon GO di Makassar memang seheboh itu.
![]() |
Para Pencari Pikachu |
![]() |
Nongkrong cantik sambil Insta Stories |
![]() |
Buka dikit doong |
![]() |
Suasana ruang persidangan dan Kanjeng Chigga |
Sayangnya, karena ketidakgaulanku sendiri, saya tidak bisa menangkap beberapa referensi contohnya adegan pengadilan ini, saya tidak tahu referensinya dari mana. Kalau kalian tahu, tolong tulis di komentar sebelum saya tanya ke dosen pembimbing. Di tengah kebingungan itu, pintu ruang pengadilan terbuka dan masuklah Yusuf Kiwarsi memerankan Rich Chigga yang salah gaul sama Dimas Kanjeng. Doi naik balance wheel sambil bagi-bagi uang hasil penggandaan. Duh...
![]() |
Beberapa referensi yang tidak saya ketahui |
![]() |
Taksi Online, Pete-pete Smart, dan pejuang telolet |
Yah, rupanya di depan pete-pete itu sudah mengantri beberapa Makassar Creator yang sungguh-sungguh meminta telolet. Sudah liat itu pete-pete berasap masih minta telolet. Untungnya, Rizcky De Keizer loop music artist andalan gue kebetulan lagi ada di situ naik becak yang dikayuh Tumming dengan wajah yang sangat bijaksana. Jadilah mereka bertelolet dengan ceria. Keceriaan itu membuat mereka lupa dunia dan mengecueki (((mengecueki))) tawuran tim Captain America VS Tim Iron Man di depannya.
![]() |
Bahagianya para pejuang telolet |
![]() |
Avengers mau tawuran |
![]() |
PPAP dan Ajudan Pribadi Tomorrow Landing |
Di antara kehebohan-kehebohan itu, jangan kita lupa mendoakan semoga uang panaiknya Anca (Ikram Noer) cepat terkumpul supaya bisa meminang Risna secepatnya. Oi, Tumming Abu bantu sai itu teman nu kodonge jang ko sibussendiri di belakang.
![]() |
Juju on The Beat sampai Uang Panai |
![]() |
Valak VS Joker: Battle of The Beauty Vloggers |
Gara-gara ketakutan sama Valak, mereka bertiga jadi mengejar-ngejar Valak. Entah itu mereka teriak histeris takut Valak atau histeris karena ngefans sebenarnya. Youtube Rewind Makassar ditutup dengan water bottle flip by Saldi Ali (yang ternyata merangkap director), mannequinn challenge dan dance party oleh seluruh creators, serta tribut untuk Aleppo.
![]() |
Hebohnya Youtube Rewind Makassar 2016 |
***
1. Tema dan Konsep
Saya nonton videonya berulang-ulang hoho. Ramai, pecah, hectic, keren! Jujur, sewaktu melihat teaser-nya beberapa hari yang lalu, ekspektasi saya tidak begitu tinggi mengingat ini adalah Youtube Rewind Makassar pertama dan bisa jadi video kolaborasi pertama dari para creator di Makassar. Baru setelah selesai menontonnya, kekhawatiran itu lenyap. Tim Creator Makassar mampu merekap tren lokal dan menggabungkannya dengan tren mainstream dengan cukup lengkap dan rapi. Adapun soal tema, Youtube Rewind Makassar 2016 mengambil tema humanity yang diterjemahkan pada bagian akhir video yang menunjukkan keprihatinan terhadap bencana kemanusiaan. Keren dan menarik bahwa creator Makassar tidak cuma merayakan budaya pop melainkan menggunakannya untuk menyampaikan pesan kemanusiaan - meskipun membuat video yang hectic ini instan menjadi antiklimaks. Nda tega rasanya melihat Akrabarka dan Nu-Lis yang biasanya ceria jadi sedih begitu.
Saya juga suka karena mereka mempertahankan dialek Makassar dan memperkenalkan beberapa hal tentang Makassar kayak Coto Makassar serta Pantai Losari. Semoga hal ini bisa memberikan eksposure kepada kota yang sama-sama kita cinta ini, supaya cap negatif yang sering ditempel oleh media mainstream itu lepas sudah. Kalau bukan kita siapa lagi yang mau memperjuangkannya, toh kayaknya anak-anak Makassar itu cinta banget sama kotanya - kelihatan dari logo komunitas atau kegiatan yang selalu ada identitas budayanya. Local go global amirite?
Saya juga suka karena mereka mempertahankan dialek Makassar dan memperkenalkan beberapa hal tentang Makassar kayak Coto Makassar serta Pantai Losari. Semoga hal ini bisa memberikan eksposure kepada kota yang sama-sama kita cinta ini, supaya cap negatif yang sering ditempel oleh media mainstream itu lepas sudah. Kalau bukan kita siapa lagi yang mau memperjuangkannya, toh kayaknya anak-anak Makassar itu cinta banget sama kotanya - kelihatan dari logo komunitas atau kegiatan yang selalu ada identitas budayanya. Local go global amirite?
2. Cinematografi dan Audio
Dari teaser saja, Youtube Rewind Makassar terlihat cukup menjanjikan. Begitu menonton videonya secara penuh, janji itu mutlak terpenuhi. Pas liat nama-nama orang di belakang layarnya yang juga sudah cukup populer, jadinya tidak salah kalau dibilang ide dan konsep itu dapat diterjemahkan dengan rapi ke dalam bentuk visual. Musik pun sama, props untuk Chapunk ACDP buat remix musiknya yang keren.
Transisi antaradegan masih terlihat cukup kasar sebab memindahkan dari satu klip ke klip lainnya bukan kerjaan gampang, apalagi tren yang dimuat juga cukup banyak. Adapun untuk audio, sound effectnya cukup bagus dan rapi sehingga mampu mendukung visualnya dengan sangat baik, meskipun ada beberapa backsound yang terlalu keras sehingga dialog kurang terdengar dengan jelas. Melihat dari property yang lengkap, lokasi shoot, dan daftar sponsor mencerminkan budget untuk video yang cukup besar.
3. Creator
Umumnya, yang terlibat sebagai pemain dalam Youtube Rewind adalah orang-orang yang menggunakan platform Youtube untuk menyebarkan karya. Adapun di Youtube Rewind Makassar ini, di dalamnya ada beberapa wajah yang tidak asing di dunia per-Youtube-an Makassar, dan beberapa lagi adalah orang-orang yang biasa menghiasi timeline dan tab explore Instagram, atau bahasa lainnya - Selebgram. Artis Friendster tidak ada, jadi tidak usah ditanya. Barangkali itu juga alasan tim Youtube Rewind Makassar memilih menggunakan kata creator dibandingkan Youtuber ala komunitas Youtube di kota-kota lain.
4. Kesimpulan dan Harapan
Deh berasa bikin skripsi ka' pakai bab kesimpulan dan harapan.
Youtube Rewind Makassar 2016 boleh jadi Youtube Rewind Makassar yang pertama, tapi hasilnya tidak bisa dipandang sebelah mata. Bagi saya pribadi, video ini keren *angkat topi untuk semua tim dan para creator*. Semoga hype Youtube Rewind Makassar tidak setop sampai di sini saja, melainkan bisa menciptakan tren kolaborasi yang positif dan kontinyu antarkreator.
Tahun 2016 adalah tahunnya konten dan sepertinya akan semakin besar di tahun 2017. Youtube Rewind Makassar adalah satu langkah besar yang sangat disayangkan untuk sekadar menjadi perayaan tahunan, melainkan diharapkan mampu menciptakan atmosfer Youtube di Makassar yang memang masih sepi. Paling tidak, kita sudah menuju ke sana. Hayok kurangi saling mencela dan membanding-bandingkan karya dan memperbanyak kolab.
Last but not least, Semoga video yang dihiasi anak-anak hitz dan cool kids Makassar ini tidak membuat para creator kecil yang lain apalagi yang baru mulai menjadi ciut melainkan menjadi pemancing agar kita semua mau tampil ke permukaan dan bikin nama sendiri.
Jangan lupa subscribe ke channel planetyar yak *nda apa-apaji promote di blog sendiri toh?*
Btw, Kolab yuk?
Transisi antaradegan masih terlihat cukup kasar sebab memindahkan dari satu klip ke klip lainnya bukan kerjaan gampang, apalagi tren yang dimuat juga cukup banyak. Adapun untuk audio, sound effectnya cukup bagus dan rapi sehingga mampu mendukung visualnya dengan sangat baik, meskipun ada beberapa backsound yang terlalu keras sehingga dialog kurang terdengar dengan jelas. Melihat dari property yang lengkap, lokasi shoot, dan daftar sponsor mencerminkan budget untuk video yang cukup besar.
3. Creator
Umumnya, yang terlibat sebagai pemain dalam Youtube Rewind adalah orang-orang yang menggunakan platform Youtube untuk menyebarkan karya. Adapun di Youtube Rewind Makassar ini, di dalamnya ada beberapa wajah yang tidak asing di dunia per-Youtube-an Makassar, dan beberapa lagi adalah orang-orang yang biasa menghiasi timeline dan tab explore Instagram, atau bahasa lainnya - Selebgram. Artis Friendster tidak ada, jadi tidak usah ditanya. Barangkali itu juga alasan tim Youtube Rewind Makassar memilih menggunakan kata creator dibandingkan Youtuber ala komunitas Youtube di kota-kota lain.
4. Kesimpulan dan Harapan
Deh berasa bikin skripsi ka' pakai bab kesimpulan dan harapan.
Youtube Rewind Makassar 2016 boleh jadi Youtube Rewind Makassar yang pertama, tapi hasilnya tidak bisa dipandang sebelah mata. Bagi saya pribadi, video ini keren *angkat topi untuk semua tim dan para creator*. Semoga hype Youtube Rewind Makassar tidak setop sampai di sini saja, melainkan bisa menciptakan tren kolaborasi yang positif dan kontinyu antarkreator.
Tahun 2016 adalah tahunnya konten dan sepertinya akan semakin besar di tahun 2017. Youtube Rewind Makassar adalah satu langkah besar yang sangat disayangkan untuk sekadar menjadi perayaan tahunan, melainkan diharapkan mampu menciptakan atmosfer Youtube di Makassar yang memang masih sepi. Paling tidak, kita sudah menuju ke sana. Hayok kurangi saling mencela dan membanding-bandingkan karya dan memperbanyak kolab.
Last but not least, Semoga video yang dihiasi anak-anak hitz dan cool kids Makassar ini tidak membuat para creator kecil yang lain apalagi yang baru mulai menjadi ciut melainkan menjadi pemancing agar kita semua mau tampil ke permukaan dan bikin nama sendiri.
Jangan lupa subscribe ke channel planetyar yak *nda apa-apaji promote di blog sendiri toh?*
Btw, Kolab yuk?
Waw mau nonton, ada di yutub toh? Btw salah satu adegan referensi yg nda kotau referensinya, kayaknya sih adegan di videonya awkarin, yg lagi nangis2 trus dikasi tisu sama temennya
BalasHapusAda di Yutub, Kak. Itu di awal postingan ada ji saya embed-kan.
HapusDeh astaga referensinya Awkarin panutanque palek baru ndak kutau hastaga merasa gagal ka' :(
Waah ternyata Youtubers Makassar keren-keren ya. Salut nih pada kreatif
BalasHapusBtw openingnya gue gak paham maksdnya apaan haha tp btw keren. Dan semoga tahun depan lu ada di sana sambil makan coto makassar
Yuhuu.
HapusIya, Don. Emang scene pertama itu tren lokal di sini yang sempat viral dan di-remake sama orang-orang sini juga. Jadi wajar kalau ga ngerti.
Hahaha, makasih ya doanya
Wih keren euy youtuber daerah juga bikin rewind gitu juga digabung sama trend trend lokal. Kaya gini nih harusnya di tiru sama daerah-daerah lain. Supaya semua budaya daerah di Indonesia bisa tereksposes semuanya.
BalasHapusTonton-able nih kayanya (melipir ke yutub)
Kayaknya aku juga harus bikin channel deh, Ditsa. Supaya ketampananku bisa terekspos ke seluruh Indonesia *digebukin rame-rame*
HapusJadi pengen nonton nih youtubers Makassar.. pasti keren-keren tuh.. :)
BalasHapusYuhuu nonton ya :))
Hapuswah gue belom nonton nih yang ini, baru nonton yang indonesia sama semarang & jogja. Satu hal yang gue pelajari dari bigo live adalah walaupun gue ngasih gift gak bakal buka baju juga si ceweknya
BalasHapusHanjirrr, kenapa bahas bigo sih ka.. HAHAHAHA
HapusBaca dulu baru nonton :)
BalasHapusKeren mas,, kratif ya. Semoga bisa jadi youtuber juga .. hehe
Sukses terus mas Tyar. (y)
Btw, folloback my blog ya mas..
Salam kenal :)
Terima kasih, mas Andi. Sudah saya follow juga blognya.
HapusPas baca dari awal gue nggak ngerti maksudnya apa -_-
BalasHapusMaafkan sayah yang suka lemot, abis bingung kok foto-fotonya nggak berkesinambungan satu sama lain, mungkin karena gue belom liat versi videonya kali ya.
Tapi satu hal yang gue lihat dari para youtuber, mereka adalah orang-orang kreatif. Gue bilang gitu karena gue menikmati aksi mereka. Sukses terus ... Videonya baru gue liat besok yah... :D
Hahaha iya, mba. Kalau sudah liat videonya pasti ngerti bin paham.
HapusBlogger juga jangan kalah kreatif dong hihi.
Makassar udah diadakan Youtube Rewind, di daerah saya belum ada.. Mungkin di sulawesi yang duluan Rewind Makassar kali ya?
BalasHapusTapi gpp, mantap bro, lanjutkan kreatifitasnya (y)
Iya kalau untuk Sulawesi baru Makassar yang ada rewindnya. Emang daerah lo di mana posisinya, bro?
HapusAdegan dosen yg di losari itu sebenarnya bukan dosen, tapi kasus mario teguh. Adegan di pengadilan itu kasus jessica yg kopi sianida, selebihnya cari sendiri hahaha
BalasHapusYak, muncul mi pak directornya langsung jawab pertanyaanku hahaha. Ohh ternyata Mario Teguh nda kutau ki. Okeh, saya cari sendiri soal sianida yang lain.
HapusMantap Tawwa Creator creatornya Makassar (y)
BalasHapusMantaps mentong!
HapusDahsyat nih YouTuber Makassar... Semoga tahun ini bisa ikutan bikin YouTube juga, kayaknya asik :D
BalasHapusIya, Mas Pandu. Kayaknya asik nih bikin video Youtube. Saya juga mulai tertarik.
HapusNyari pikachu di tempat yang banyak pink pink nya ituuu bagus eeee
BalasHapusHarus di tempat itu, mba hihihi.
HapusGua baca penjelasan-penjelasan lu dulu di awal. Dengan harapan bisa mengerti apa yang lu sampaikan. Ternyata, kalau nggak nonton videonya, gua nggak bakal ngeh dengan pesan yang lu ingin sampaikan. Keren banget loh konsep dan untuk videography dan lainnya. But, emang, gua juga setuju kalau misalkan kurang dimasalah transisi per clipnya.
BalasHapusSemoga kita semua selaku yang berkarya di Indonesia ini, akan selalu berkarya dan terus berjaya. Aamiin
Iya betul yg di atas gue. Kalo gak nnton videonya. Gak ngeh..
BalasHapusSukses terus ya.
nafarinm.blogspot.com
youtuber makassar kreatif-kreatif ya, jadi pengen lihat hasilnya di youtube deh.. *langsungmeluncur
BalasHapus